SERI REFLEKSI #04/2021: BERTOLAKLAH KE TEMPAT YANG LEBIH DALAM DAN TEBARKAN JALAMU!



Berbagai ilham di bulan April tersaji sebagai berikut. Selamat berefleksi!
Pertama,
Twitter @philosophytweet: Philosophy doesn't teach you one specific skill, it teaches how to learn. It's focused on thinking critically, listening and speaking to others, understanding difficult ideas, seeing multiple sides of any issues.

Kedua,
Pemosisian diri (positioning) itu sangat krusial dalam hubungan sosial dan institusi. Anda harus berani mengekspos nilai-nilai luhur peganganmu, pendirian-pendirian, dan keputusan-keputusan tegas terkait berbagai masalah secara terbuka untuk memosisikan diri Anda pada porsi yang tepat. Ekspos diri ini juga harus didasarkan pada analisis informasi yang komprehensif tentang situasi medan, termasuk informasi latar belakang berbagai aktor dan motif-motif mereka. Dengan begitu, orang lain tidak akan mudah mengeksploitasi dan memanipulasi Anda.

Ketiga,
Konsep mindfulness: Jangan sampai pemandangan gunung indah atau pantai eksotis atau kebaikan orang-orang di depanmu yang sedang kau saksikan saat ini di depan matamu tidak bisa kau nikmati dan syukuri hanya karena pikiran melayang-layang akibat tidak bisa move on dari masa lalu atau terlalu khawatir akan masa depan.

Keempat,
Selama kita masih takut kehilangan, selama itu pula kita tidak akan merdeka dan tidak mampu masuk ke dunia spiritualitas. 

Kelima,
Konsep immersion: Jika diterjemahkan, immersion berarti terbenam/tenggelam dalam suatu pekerjaan. Kita sangat fokus dan berenergi penuh mengerjakan sesuatu tanpa terdistraksi suatu apapun (deep work). Hasil dari proses demikian biasanya sangat baik.

Keenam,
Ketika akan membuat keputusan yang sulit untuk institusi/organisasi, uji keputusanmu dengan merefleksikan pertanyaan-pertanyaan ini: a) Apakah keputusan itu menguntungkan dirimu?; b) Apakah keputusan itu menguntungkan kelompokmu?; c) Apakah keputusan itu sesuai dengan visi misi, nilai-nilai, dan aturan-aturan organisasi/institusi?

Ketujuh,
Tidak akan pernah kau temukan mutiara jika eksplorasi hidupmu hanya berada di permukaan laut.

Kedelapan,
Tidak akan ada hari ini kalau tidak masa lalu. Tidak akan ada penerus kalau tidak ada pendiri. Tidak akan ada akademisi hari ini kalau tidak ada akademisi terdahulu. Kita berada dalam estafet pencarian pengetahuan yang tidak henti. Itulah mengapa setiap peneliti selalu membuat agenda penelitian masa depan di jurnal yang dia tulis. Adalah baik untuk mencari dan menerapkan yang baru, tetapi jangan pernah lupa akar.

Kesembilan,
Apa yang terjadi jika kita mengerjakan apa yang kita suka? Imajinasi kita membuncah untuk memikirkan ide-ide dan terobosan-terobosan baru dalam profesi kita. Tingkat kebahagiaan pun meningkat.

Kesepuluh,
Apa gunanya dekat dengan mahasiswa? Bukan untuk mengeksploitasi, tetapi Anda punya kesempatan besar untuk menjadi teladan dan pemengaruh (influencer) untuk mendidik dan membantu mereka menemukan panggilan hidup masing-masing. Tugas ini bukan tentang untung-rugi, tetapi bernilai kekekalan.

Kesebelas,
Selain menyampaikan informasi dan pengetahuan, esensi komunikasi yang lain adalah menggerakkan orang-orang. Orang bisa tergerak dengan komunikasi sisi rasional (menjelaskan logika dan manfaat suatu tindakan) sekaligus juga bisa tergerak dengan sisi emosional melalui hubungan personal yang baik dengan hobi bersama, atau aktivitas-aktivitas informal lainnya.

Keduabelas,
Organizational learning process involves more than simply acquiring new knowledge; it also involves unlearning old knowledge (Kiernan, 1993; McGill & Slocum, 1993).

Ketigabelas,
Konsep sensemaking: Constructing, filtering, and framing of information (Huber, 1991; Weick, 1995). Organizational sensemaking is a social process of developing a common or shared understanding by organizing information, insights, and ideas in a meaningful way (Dougherty et al., 2000).



Komentar

  1. The best online casino site in Nigeria, one that accepts players from
    The best online casino site in Nigeria, one that accepts players luckyclub from a selection of the best online casino site in Nigeria, one that accepts players from

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

SERI REFLEKSI APRIL-JUNI 2023

SERI REFLEKSI #5/2021: WHAT DOESN'T KILL YOU MAKES YOU STRONGER (NIETZSCHE)